SMPN 14 KOTA SURAKARTA JUARA 1 SEKOLAH SIAGA KEPENDUDUKAN ( SSK) TINGKAT PROVINSI JAWA TENGAH

 

Sekolah Siaga Kependudukan (SSK) adalah sekolah yang mengintegrasikan pendidikan kependudukan dan keluarga berencana ke dalam beberapa mata pelajaran sebagai pengayaan materi pembelajaran yang di dalamnya terdapat materi tentang kependudukan sebagai salah satu sumber belajar peserta didik sebagai upaya pembentukan pembangunan. Hal tersebut bertujuan agar guru dan peserta didik dapat mengetahui isu kependudukan serta guru diharapkan mampu mengintegrasikan isu kependudukan ke dalam pembelajaran sesuai kurikulum yang berlaku.

Pada tahun 2024 ini SMP N 14 Surakarta berhasil meraih Juara 1 tingkat Provinsi Jawa Tengah sebagai Sekolah Siaga Kependudukan (SSK), dan dalam waktu dekat ini akan melangkah menuju Nasional. Dibawah kepemimpinan Kepala Sekolah yaitu Ibu Dra. Liestyani Dhamayanti,M.Pd dan seluruh tim SSK yang diketuai Oleh Ibu Yani Soegiyanto,S.Pd mampu dan berhasil memboyong kejuaraan tersebut.

Tepat di tanggal 25 April 2024 kemarin kabar baik itu sampai di sekolahan kami. Diberikan langsung oleh Ibu  Purwanti, SKM, M.Kes, selaku Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Pelindungan Anak serta Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana dengan didampingi oleh Ibu Dra. Sabta Endah Yulianti, MM, Kepala Bidang Pengendalian Penduduk, Sistem Informasi Keluarga, Gender dan Anak beserta Ibu Dra. Ani Ardi Suprijani, M.Pd dari Dinas pendidikan Kota Surakarta, SMPN 14 Surakarta menerima langsung Kejuaran tersebut, sekaligus siap melangkah menuju Nasional. 

Wahhh keren sekali ya SMP Negeri 14 Kota Surakarta

Selamat dan Sukses dalam mengikuti ajang SSK Tingkat Regional mewakili Provinsi Jawa Tengah. 

(dok smpn14ska Penyerahan Nota Dinas Juara 1 SSK tingkat Prov Jawa Tengah)


Posting Komentar

[facebook]

MKRdezign

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget